Empowering Women In The Kartini's Day With So Klin Detergent



Di peringatan hari kartini kali ini kamu isi dengan kegiatan apa nih?wah pastinya dengan kegiatan yang lebih berbeda dan special dong. Sama halnya dengan aku yang menghadiri acara peringatan hari kartini bersama so klin bertema "Emporing Women" sekaligus workshop batik making dan card making bertempat di atrium mall kelapa gading 3, jakarta utara. 

Awalnya aku ga menyangka sama sekali bisa terpilih pastinya senang dan tertarik dengan temanya yang menghadirkan para narasumber wanita masa kini yang inspiratif dan inovatif dari berbagai bidang yang berbeda yaitu Indy Barends (artis, mc, penyiar radio), Tanya Larasati (owner popyourheart) dan Rani Tanumihardja (owner engrasia)


Dalam sharing session di hari special ini Indy barends seorang artis, mc dan juga penyiar salah satu radio swasta memaparkan bahwa kartini masa kini harus lebih cerdas dan inovatif namun tak menghilangkan kodratnya sebagai seorang istri dan ibu dalam keluarga. Dan ternyata di balik kesibukan Indy barends sebagai seorang entertainer masih menyempatkan diri dalam mengurus hal-hal kecil seperti memilah-milih pakaian yang mudah luntur atau tidak dengan memakai so klin detergen walaupun sudah dihandle oleh asisten rumah tangga. 

Sedangkan dari kaca mata seorang blogger, tanya larasati yang mengeluti bisnis bernama popyourheart yaitu usaha kartu ucapan yang bisa dicustomize selalu selera konsumen. Menurut tanya, kartini masa kini yaitu wanita lebih berbeda dengan zaman dulu pastinya dengan menyibukkan diri bukan berdiam diri tapi dengan hal-hal yang lebih bermanfaat.

Latar belakang tanya yang kuliah di jurusan graphic designer dan bekerja di bidang yang sama  dan saran dari sang dosen bilang bahwa jurusan tersebut berpeluang untuk memperkerjakan orang lain akhirnya memberanikan diri buat terjun membuka usaha card making bernama popyourheart dan berkat support dari keluarga juga karyawannya kemudian berinovasi dengan customize card.

Rani Fruhandito seorang ibu rumah tangga dan pengusaha batik dengan brand bernama engrasia
Menurut rani, kartini masa kini yaitu wanita yang bisa menerima dirinya serta membantu orang lain.
Dengan engrasia ini berharap mengenalkan batik sebagai ciri khas bangsa ke pelosok-pelosok desa.
Intinya kebahagiaan diri sendiri itu lebih penting apalagi kebahagiaan seorang ibu merupakan kebahagiaan dari keluarga. Tak berbeda jauh dengan indy barends, rani juga aware sama perawatan pakaian biasanya dengan mencuci sendiri.

Di akhir acara ada sambutan juga  dari narasumber Ibu Lala dari museum tekstil indonesia yang memperkenalkan budaya yang ada di indonesia kepada wanita-wanita indonesia terutama membatik. Kamu bisa juga kunjungi Museum Tekstil Indonesia yang bertempat di daerah Palmerah saat ini sedang menyelenggarakan program edutainment bagi anak-anak dan wanita indonesia.

Di saat aku menikmati sharing session dari 3 narasumber "Empowering Women" siang itu sementara para peserta lainnya sedang asyik mengikuti workshop batik making dan card making. Akhirnya aku pun ikut mencoba membatik dengan alat bernama canting dan liquidnya berasal dari lilin panas yang sempat aku tanyakan sama trainer workshopnya. Benar banget ternyata bahwa membatik tak semudah membalikkan telapak tangan perlu kesabaran dan ketelitian saat kita mencanting mengikuti pola yang telah dibuat. 


Walaupun hasil membatik aku tak sebagus dengan pembatik ahli setidaknya telah mencoba sesuatu yang baru serta berbeda pastinya bangga dengan hasil jerih payah sendiri. Untuk workshop card making tak kalah serunya yang diikuti oleh women masa kini walaupun aku tak sempat mencoba workshop tersebut.


Over all, acara hari ini benar-benar bagus, inspiratif dan inovatif karena para undangan tak hanya sekedar mendengar inspirasi dari para narasumber tapi juga diajak terjun langsung mencoba kreativitas batik making dan card making yang selama ini biasanya menikmati hasil jadinya saja.
Makasih banyak ya buat so klin detergent atas persembahan acaranya juga para narasumber untuk inspirasi kartini masa kini. Semoga di hari kartini yang special ini wanita indonesia bisa lebih kuat, maju dan cerdas dalam memberikan positif vibes juga bermanfaat buat sekelilingnya. Aamiin YRA😘😘🤗


Komentar

Postingan Populer