Agustus, Bulan Kemerdekaan Dan Berqurban!



 Assalamualaikum pembaca setiaku...

Wah, gak terasa ya kita sudah menginjakkan kaki di bulan ke-8 tahun masehi 2018 nih padahal perasaan baru kemarin merayakan euforia dari tahun baru 2018. Bisa jadi itu tandanya bumi sudah renta dan waktu cepat banget bergulir. Sedih banget gak sih kalo kita masih begini-begini saja alias belum ada perubahan significan yang berarti. Hiks hiks

Setiap mendengar agustus, pasti yang terbersit di benak kita yaitu hari kemerdekaan republik indonesia yang jatuh pada tanggal 17 Agustus sebagai salah satu peringatan begitu special untuk mengenang betapa besarnya pengorbanan para pahlawan kita dalam merebut indonesia dari tangan sang penjajah.

Dan sebagai salah satu bentuk penghormatan atas jasa para pahlawan,  pemerintah setiap tahun rutin mengadakan upacara kenegaraan di istana negara menghadirkan presiden, wakil presiden, menteri, perwakilan duta besar sampai para pejuang. Pastinya tak berbeda jauh di sekolah tingkat dasar hingga atas mengadakan upacara pula.

Seperti biasa dalam rangka semarak kemerdekaan diadakan juga berbagai lomba mulai dari balap karung, panjat pinang, makan kerupuk, joget balon, kelereng dan sebagainya di setiap sudut wilayah jakarta untuk semakin membangkitkan jiwa patriotisme bagi tua maupun muda bagi kemajuan bangsa indonesia. 


Oh, ya lebih specialnya lagi di bulan agustus selain hari kemerdekaan republik indonesia juga ada perayaan idul adha yang seperti kita ketahui sebagai salah satu perayaan qurban bagi umat muslim di seluruh dan lebaran haji bagi kaum muslimin yang menunaikan ibadah haji di tanah suci mekkah. Insya Allah idul adha jatuh pada tanggal 22 agustus nanti, tapi itu baru perkiraan yaa pastinya melalui penampakan sang hilal pada sidang itsbat kementerian agama Republik Indonesia.

Makna berqurban pastinya sudah tahu dong yaitu tentang pengorbanan nabi ismail saat memenuhi amanah dari mimpi sang ayah nabi ibrahim untuk menyembelih dan nabi ibrahim ikhlas melakukannya sebagai salah satu bentuk ketaqwaannya kepada Allah SWT. Untuk hukum berqurban yaitu sunat muakkad (sunah yang sangat dianjurkan) dan hewan yang diperbolehkan untuk berqurban diantaranya kambing, domba, sapi dan onta. 

Pokoknya bulan agustus ini bertebaran moment kebahagiaan dan keberkahan bagi merayakannya, jangan lupa bahagia dan ber'qurban yaa teman jika kamu mempunyai rizki yang berlebihan. Masa terus-terusan menjadi qurban perasaan sih. Hiks hiks Insya Allah dengan berqurban hidup akan semakin berkah, dan hewan qurbanmu menjadi kendaraan saat menuju akhirat nanti. Aamiin YRA 🙏🙏  

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Solusi Mata Kering Tanpa Bikin Drama Atasi Dengan Insto Dry Eyes!

[REVIEW] Shampoo Azalea Inspired by Natur

Green Pramuka City Bermasalah, Itu Dulu? Nyatanya Sekarang Hunian Idaman Yang Bikin Nyaman