5 Momen Yang Sangat Dirindukan Saat Pandemi Berakhir


Source By : Canva

Assalamualaikum sahabat,

Selama 3 bulan terakhir ini masyarakat harus mengikuti himbauan pemerintah tentang social distancing dengan jaga jarak sehingga pemberlakuan melakukan berbagai aktivitas mulai dari belajar, bekerja sampai beribadah #DiRumahAja langkah ini diambil tak lain untuk menekan tingginya penyebaran covid-19 walaupun beberapa hari ini kita mulai adaptasi menuju new normal atau normal baru tapi tetap saja harus menjalankan protokol kesehatan sesuai petunjuk yang diberikan pihak terkait agar kita senantiasa terhindar dari virus mematikan tersebut. 

Oh, ya tak dipungkiri selama berbulan-bulan di rumah tentunya banyak momen yang sangat dirindukan dimana sementara waktu harus dipendam dalam hati dulu hingga situasinya kembali kondusif atau normal. Hmm, kira-kira apa ya beberapa momen yang sangat dirindukan untuk direalisasikan pada saat pandemi corona berakhir apakah salah satunya termasuk versi kamu. Adapun momen yang dimaksud ada di bawah ini diantaranya :

1. Belajar Di Sekolah


Source by : Canva
Sebagai seorang guru, ada kerinduan terpendam untuk mengajar dan bersua dengan anak didik tercinta. Hal yang sama dirasakan pula para anak didik berharap bisa bersekolah kembali seperti biasa, menjalani sistem pembelajaran jarak jauh atau home learning tentunya ada kebosanan atau kejenuhan yang menghinggapi mereka. Peran orangtua dan guru diperlukan untuk memberikan kenyamanan dan keefektifan belajar dari rumah serasa belajar di sekolah. 

2. Liburan


Source by : Canva
Salah satu momen yang tentunya paling banyak dirindukan orang, ada kebahagiaan tersendiri jika nantinya kita bisa liburan ke suatu destinasi wisata untuk melepas segala kepenatan dan kejenuhan setelah berbulan-bulan berdiam di rumah aja melaksanakan home learning dan work from home. Dalam transisi PSBB atau new normal sekarang bukan berarti back to normal, kita harus tetap memperhatikan himbauan pemerintah dengan menjalankan protokol kesehatan yang ada. 

3. Jalan-Jalan Ke Mall


Source by : Canva
Inipun momen yang tak kalah seru dan bikin rindu untuk dikunjungi secara jalan-jalan ke mall salah satu alternatif untuk menghilangkan kepenatan atas seabrek aktivitas kerja dan kampus. Beberapa hari ini mall sudah mulai dibuka demi jalannya roda perekonomian tentunya mengikuti SOP dan protokol kesehatan dimana berlaku bagi pengunjung, karyawan juga pelaku bisnis demi kesehatan dan kenyamanan semuanya. 

4. Silaturahmi 


Source by : umroh.com
Suasana lebaran tahun ini bisa dibilang berbeda karena momen silaturahmi hanya tersampaikan melalui virtual dari aplikasi media sosial yang ada lumayan membantu silaturahmi jarak jauh dengan sanak famili dan kolega. Nah, bila pandemi corona ini berakhir boleh banget untuk mengunjungi sanak famili dan kolega secara langsung sehingga hubungan kekeluargaan dan persahabatan tetap terjalin dengan baik. 

5. Makan Di Restoran


Source by : Canva
Bila pandemi corona berakhir momen makan di restoran tentunya dirindukan siapapun sebagai salah satu quality time bersama keluarga maupun kolega. Dalam masa transisi atau adaptasi new normal untuk makan di restoran masih mengikuti protokol kesehatan seperti memakai masker, pengukuran suhu tubuh, jaga jarak , pembatasan pengunjung, dan lain-lain. Lebih baik tunggu situasinya benar-benar normal jika ingin menikmati momen makan di restoran. 

Dari aku mungkin segitu saja ya beberapa momen yang sangat dirindukan saat pandemi corona berakhir. Semoga saja harapan kita ini menjadi doa yang Insya Allah segera diijabah Allah SWT. Aamiin YRA Jika dari kamu memiliki versi sendiri tentang tema kali ini bisa banget share di kolom komentar ya. Satu lagi, stay safe dan healthy ya. Salam sehat selalu, semoga bermanfaat 🙏














Komentar

Postingan Populer