Pengalaman Scalling Gigi Sebelum Ramadan

Alhamdulillah, senangnya bisa bertemu kembali bulan suci Ramadan 1444 H apalagi untuk tahun ini lebih special soalnya 1 Ramadan jatuh di angka cantik yaitu tanggal 23 Maret 2023 (23032023). Terlepas tanggal cantik atau tidak tetap saja tak mengurangi rasa bahagia kita dalam menyambut datangnya bulan puasa Ramadan. Oh, ya beberapa hari sebelum Ramadan the first timenya aku melakukan treatment gigi yaitu scalling secara free dari program yang diadakan oleh salah satu merk pasta gigi dan ini kesempatan emas yang tak akan aku lewatkan apalagi sudah sejak lama aku ada planning ingin memeriksakan gigi tapi apa daya waktunya belum sempat karena kesibukan yang mendera. Hiks hiks

Penasaran bagaimana ceritanya bisa mendapatkan free scalling gigi, bisa simak ulasannya di bawah ini ya 😁 :
Dalam rangka menyambut Hari Kesehatan Gigi Sedunia, salah satu brand pasta gigi dan sikat gigi ternama di Indonesia mengadakan program perawatan gigi gratis bisa dengan konsultasi gigi melalui online atau visit ke klinik yang telah ditentukan atau bekerjasama dengan produk tersebut caranya cukup dengan membeli 2 pasta gigi atau sikat gigi merek tersebut kemudian diupload struk belanja ke nomor wa yang telah ditentukan kemudian balas chat sesuai intruksi wa sampai akhirnya struknya dinyatakan valid dan tinggal menunggu jadwal visit ke klinik gigi.

Untuk balasan jadwal visitnya sekitar 2-3 hari disesuaikan dengan domisili kita. Jreng, jreng akhirnya dapat juga balasan wa dari admin bisnis perihal jadwal visit aku pada tanggal 21 Maret 2023 mulai pukul 09.00 sampai 12.00 WIB di Klinik Binawan yang lokasinya dekat dari rumah cukup ongkos angkot 4 ribu rupiah saja. Yah, di tanggal tersebut kan aku ada event offline dari pagi sampai jam 12 siang sepertinya tidak keburu jika harus visit sepulangnya dari acara tersebut. Oh, ya di chatnya diinformasikan bisa tukar jadwal visit asalkan sebelumnya kita konfirmasi dulu ke dokter gigi untuk reshedule karena ada keperluan lain.

Segeralah aku konfirmasi ke dokter gigi, izin minta reshedule dari tanggal 21 Maret 2023 menjadi 20 Maret 2023 tapi sayangnya di tanggal request'an aku, Bu dokter Ratu Dinda tidak ada jadwal praktik di klinik tersebut adanya hari sabtu, minggu dan selasa. Kebetulan banget hari itu hari sabtu, beliau welcome jika jadwal visitnya di hari itu saja praktik mulai jam 10 sampai 12 siang. Yo wiss lah, mumpung lagi senggang langsunglah aku konfirmasi ke bu dokter cantik jika scallingnya hari itu saja sebelum bulan puasa juga.

Alhamdulillah, tiba juga di klinik gigi yang dituju walaupun sempat cemas karena jalanan lumayan macet takut keburu habis waktu kunjungnya soalnya sampai jam 12 siang saja. Sesampai di meja registrasi aku langsung konfirmasi ke bagian resepsionisnya untuk visit scalling gigi dengan bu dokter Ratu Dinda, selanjutnya regist ulang dengan menunjukkan KTP dan pengisian data seperti nama, no. hp dan usia kemudian formnya dibawa mas mantri ke ruangan dokter gigi kemudian tak berapa lama aku diarahkan mas mantri untuk menuju ruangan praktik yang berada di ujung koridor. 

Masuklah aku ke ruangan "Poli Gigi" di sana bu dokter menyapa dengan ramah kemudian mempersiapkan alat-alat scalling bersama mas mantri yang tadi. Selanjutnya aku dipersilahkan duduk di kursi pemeriksaan, dalam hati deg-degan juga secara ini pertama kalinya perawatan scalling gigi sudah kebayang karang gigi aku seperti apa ini. Hiks hiks Awalnya aku kumur-kumur dengan air yang telah disediakan setelahnya scalling dimulaiiii guyss 😂. Pertama kali gigi discalling terasa linu atau ngilu gitu, bu dokter sudah kasih tahu sebelumnya saat scalling gigi akan terasa linu atau ngilu karena ultrasonic scaler yaitu alatnya membersihkan gigi dari plak yang menumpuk, menempel, dan mengeras di permukaan gigi apalagi seumur-umur gigi aku belum pernah namanya perawatan scalling gigi. 

Setiap 15 menit sekali, aku kumur-kumur sesuai intruksi dari bu dokter untuk membersihkan sisa plak dari karang gigi kemudian lanjut lagi scalling. Menurut aku, bu dokter kerjanya lumayan bagus cara membersihkannya dari mulai gigi bawah sampai gigi atas membersihkannya detail secara berulang-ulang untuk ukuran gigi seperti aku yang butuh perhatian sampai habis 2 gelas air kumur-kumur bersihin sisa plak yang nempel. Tak terasa hampir 1 jam kebersamaan kita untuk perawatan scalling gigi, akhirnya selesai juga pembersihan karang giginya oleh bu dokter Ratu Dinda dan beliau mereview kondisi gigi aku before afternya seperti apa kemudian mengedukasi secara baik  bagaimana pentingnya periksa gigi setiap 6 bulan sekali agar kesehatan gigi tetap terawat dan terjaga dengan baik. 

Tak lupa aku wefie di ruangan sekalian juga foto berdua di lobby depan minta difotoin sama mas mantri. Hehe Terima kasih bu dokter Ratu Dinda atas treatment scalling gigi aku, semoga sehat dan sukses selalu bu dokter... Aamiin YRA  Sampai di sini saja sharing tentang pengalaman saat mendapat scalling gigi secara gratis, semoga program bagus dan menarik seperti ini terus berlanjut di tahun berikutnya sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan gigi. Keep spirit and healthy guys 💞




Komentar

Postingan Populer