Ceramah Maulid Nabi Muhammad SAW "IBU KAUM BERIMAN" Bersama Ustadzah Halimah Alaydrus

Alhamdulillah, di minggu pagi penuh berkah aku bersama kakakku berkesempatan menghadiri Maulid Nabi Muhammad SAW  bertempat Masjid Istiqlal dengan pengisi ceramah yaitu ustadzah kesayangan kita semua yaitu Hubabah Halimah Alaydrus. Berbekal dengan niat yang kuat, akhirnya bisa menginjakkan kaki kembali ke masjid istiqlal setelah sekian puluh tahun melawan rasa kemageran untuk menggapai syafaat baginda Nabi Muhammad SAW di hari akhir nanti.
Dalam kesempatan maulid kali ini yang bertema Ibu Kaum Beriman dimana Ustadzah Halimah Alaydrus mengulas lebih dalam tentang makna dari QS Al Ahzab ayat 6. Oh, ya untuk rangkumannya saya salin dari wag Ibu Pengajian Muslimah (IPM) namun ada yang revisi sedikit kata-kata yang typo agar yang membacanya lebih enak dan mengerti maksud dari rangkuman tersebut. Tanpa panjang lebar berikut ini aku jabarkan salinan rangkuman Maulid Nabi Muhammad SAW bertema IBU KAUM BERIMAN oleh Ustadzah Halimah Alaydrus :

Nabi Muhammad lebih utama daripada orang-orang yang beriman itu sendiri. Dan para istri beliau adalah ibu dari orang-orang yang beriman. Jika kita umat islam adalah keluarga, Nabi Muhammad adalah ayah bagi kita semua. Beliau penolong pembela pembimbing bagi kita semua anak-anaknya. Sebagai anak tentu sepatutnya kita mengenali kedua orangtua kita. Kita dekat dan menyayangi mereka smua (Nabi Muhammad dan para istrinya) agar kita tidak menjadi anak yatim.

Belajarlah keistiqomahan, belajar kesabaran untuk tetap memilih jalan Allah meskipun ujian silih berganti seperti Romlah putri dari Abu Sufyan. Romlah dan suaminya beriman kepada Allah SWT, sedangkan ayahnya Abu Sufyan ialah penyembah berhala. Abu Sufyan dan kawan-kawannya terus saja mengganggu Ummu Habibah (Romlah), dengan pemboikotan sehingga sangat sulit dalam menjalani kehidupan. Dunia bukanlah tempat damai untuk tenang. Kita diciptakan di dunia untuk kita hidup di surga. Kita terlahir di dunia untuk menempuh jalan hidup di surga. Mau bahagia tak berkesudahan? Ada nya di surga. Dunia tempat ujian, dunia tempat permasalahan, dunia memang menyakitkan.

Ummu Habibah mimpi suaminya di gulung ombak dan tenggelam. Sebuah mimpi yang membuat Ummu Habibah terbangun dengan dada yang sesak. Tak diceritakan mimpi tersebut oleh siapapun, ia takut mimpinya jd kenyataan. Ubaidillah Bin Jahsy mulai aneh gelagatnya, ia dijanjikan banyak harta, dan pada akhirnya ia menyampaikan kepada istrinya keinginan yg tidak masuk akal. Ia mengatakan "aku akan masuk ke agama nasrani, dan kamu, Ummu Habibah ikutlah bersama saya" Ummu habibah panik, air mata bercucuran dari wajahnya. Tentu saja ajakan tersebut ditolaknya secara mentah-mentah karena ia lebih memilih mati bersimbah darah dibanding mati keluar dari agama islam.

Takdir tak dapat dielak. Hidayah mutlak hanya milik Allah SWT. Penting bagi kita untuk selalu minta kepada Allah yaitu hidayah. "Wahai Zat yg membolak balikan hati, tetapkanlah hati aku kepada agamaMu". Iman itu keluar dari hati Ubaidillaah Bin Jahsy, Ubaidillaah murtad dan keluar dari agama islam. Sementara Ummu Habibah tdk sedikitpun hatinya goyah. Ummu habibah setia bukan pada suami nya. Ia setia bukan kemana arah uang membawanya. Hatinya setia kepada Allah & Rasulnya. Semoga Allah anugerahkan kepada kita rasa yang sama, setia dalam jalan islam. 

Suaminya kini meninggalkannya. Dan dia mendengar kabar kalilo suaminya meninggal dunia dalam keadaan minum khamr bersama kawan-kawannya. Hatinya sedih, ia mempunyai pilihan yang sulit. Ia tinggal seorang diri atau kembali ke kampung halamannya tempat ayahnya menyembah berhala. Ia memilih mengadukan masalahnya kepada Allah SWT. Ia memilih menenggelamkan dirinya dalam sujud panjang. 

Allah menghapus air mata ummu habibah. Rumahnya didatangi oleh istri raja. Ia diutus oleh raja Najasyi dan diutus oleh Baginda Nabi Muhammad untuk melamarnya. Ummu habibah dilamar oleh Nabi Muhammad SAW. Adakah yg lebih indah dari itu? Bersabarlah wahai muslimah. Allah ketika hendak menggantikan kesusahanmu, bukan main-main. Allah ganti derita dan sengsaramu dgn cahaya yang indah. Syaratnya hanya satu, tetaplah di jalan islam. Tetaplah pilih Allah dan Rasulullah untuk hatimu untuk kehidupanmu.

Nabi Muhammad mengatakan, "tentang apa yg kamu sebutkan ummu salamah mengenai kecemburuan semoga Allah menghilangkan sifat itu dihatimu, tentang usiamu yg tak lagi muda, tentang banyaknya anak-anakmu, anak-anakmu adalah anakku juga". Wanita yg bernama hindun ini adalah salah satu istri nabi. Sangat pantas untuk kita jadikan tauladan dengan kesabarannya. Selagi kamu mengatakan kita beriman kepada Allah, pastilah ujian datang ke dalam kehidupan kita. Jangan brharap jalan mu slalu landai. Kamu akan diuji, kamu akan diberi cobaan. Allah ingin menyeleksi hamba-hambaNya. Pantaskah hamba tersebut menjadi hamba terkasih di sisi Allah SWT.

Di perjalanan menuju madinah, ummu salamah suaminya dan anaknya yg masih balita ditangkap oleh kaum Quraisy. Katanya jika abu salamah (suaminya) ingin melanjutkan perjalanan silahkan, tapi tidak dengan ummu salamah dia harus kembali ke mekkah. Dengan berat hati abu salamah melanjutkan prjalanannya sendiri. Dan ummu salamah kembali ke mekkah. Anaknya pun dirampas, anaknya harus ikut dengan ayahnya bukan dengan ibunya. Ummu salamah tinggal seorang diri. Ummu salamah pergi ke rumah saudara-saudara suaminya meminta agar anak nya dikembalikan kepadanya tapi usahanya sia-sia hingga setahun lamanya. Bayangkan jika hidup kita seperti ummu salamah. Hidupnya terlunta-lunta tanpa orang ia sayangi.

Sewaktu-waktu ummu salamah berjumpa dengan saudara sepupu abu salamah dan meminta kepada keluarganya agar ummu salamah disatukan oleh anak dan juga suaminya. Akhirnya mereka emua kembali berumpul. Hingga perang badar terjadi, umat islam menang dalam peperangan dengan jumlah 300an orang melawan ribuan pasukan. Abu salamah terluka dan sempat membaik, hingga suatu waktu abu salamah meninggal dunia. Kata abu salamah " Wahai ummu salamah hari ini aku mendengar hadist yg indah dari Nabi Muhammad SAW, tidaklah seorang mukmin tertimpa kehilangan dan terkena musibah kemudian dia berkata innalillaahi wainna ilaihi rooji'un (semua milik Allah hanya akan kembali kepada Allah)"

"allahuuma aajurni fii musibati wakhlufli khoiron minha" Ya Allah berikan pahala atas musibahku ini dan gantikan dengan yang lebih baik (ummu salamah terus membaca doa ini selama masa dukanya karena kehilangan suaminya) bukan bermaksud mendapat ganti suami yang lebih baik, tidak ada yang lebih baik dari abu salamah. Hanya saja ummu salamah menginginkan pahala di sisi Allah. Jika kamu kehilangan suamimu, kehilangan harta bendamu, apapun saja jenis kehilanganmu amalkan doa Nabi Muhammad. Allah akan menggantikan yang lebih baik darinya, Allah SWT akan menggantikan rasa yang lebih baik dihatimu. 

Ummu salamah banyak yang lamar, salah satunya Abu bakar ash shiddiq tapi semuanya ditolak. Suatu ketika Nabi Muhammad melamarnya tapi ummu salamah tidak serta merta langsung menerimanya. Karena ia takut tidak bisa memberikan yang terbaik. Katanya "siapalah saya yang bisa menolak lamaran Nabi Muhamad, tapi tolong sampaikan kepadanya saya adalah seorang wanita yang pencemburu, saya khawatir jika saya menjadi istri Nabi Muhammad saya takut cemburu kepada istri-istri nabi yang lain, saya takut menjadi yg tdk berahlak, alasan lain pula usia sy sudah tdk lg muda, andai usia sy muda tentu mudah utk brkhidmah kpd nabi Muhammad, sampaikan maaf sy kpd nabi Muhammad, alasan sy yg ketiga sy punya banyak anak (4 org anak) sy takut anak2 sy akan merepotkan nabi Muhammad sy takut sibuk ngurusin anak2 sy shingga tdk memperhatikan nabi Muhammad"

Nabi menjawab dgn hadist di awal

Doa nabi Allah ijabah, ummu salamah tdk lg memiliki kecemburuan, ia bahkan mjd perempuan yg slalu menghibur istri2 nabi. Ia jd perempuan ktika di masa sakit nabi, ia menyerahkan giliran nya kpd aisyah. Tak sampai hati, nabi sakit tp bergilir ke rumah2 kita para istri nya, kita saja yg ke rumah aisyah utk menemui nabi dan smua istri2nya setuju. 

Ummu salamah mendapati nabi Muhammad seindah2 suami daripada abu salamah. Nabi memperlakukan ummu salamah & anak2 nya dgn sangat baik.
Ummu salamah perempuan yg dewasa, perempuan yg sangat bijak. Kita bisa belajar dari nya.

Ya allah tanamkan kebijaksanaan ummu salamah kepada kita. Jadikan kami perempuan yg tau kapan waktu nya diam kapan waktu nya bicara. Ya Allah jadikan kami wanita dewasa. Jadikan kami wanita yg tau cara ngadepin suami dan anak2

Sahabat bertanya "Ya Rasul siapa wanita yg paling engkau cintai? Aisyah, kalo dr kalangan laki2 siapa yg engkau cintai? Abu bakar, ayah nya aisyah"
Aisyah adalah istri yg paling muda di antara istri2 yg lain, aisyah adalah istri ketiga nabi, aisyah adalah guru pendidik bagi kaum wanita. Aisyah di nikahi nabi Muhammad di usia muda adalah rahmat untuk kita, 1/3 ilmu fiqih brsumber dr aisyah. Aisyah adalah prempuan yg sangat cerdas. Perempuan yg dpt bimbingan langsung dr nabi Muhammad

Hal2 yg dpt kita pelajari dr sayyidah aisyah:
1. Ilmu
aisyah byk ilmu & sering menangis ktika membaca al qur'an, smakin byk ilmu smakin takut kpd Allah. Kata aisyah "stiap kali aku baca al qur'an, aku tau tempat turun nya, aku tau apa hukum yg trkait dgn nya, aku tau keindahan ayatnya" sebab aisyah brguru langsung dr sumbernya.

Kalo km punya kecerdasan, jgn di pake buat hafal2 lagu korea, buat ngafalin nama2 pemain sepak bola. Km pny kecerdasan gunain buat ngafal ayat2 Allah. Klo km mrasa byk keterbatasan buay ngafal, yauda ajak anak mu utk menghafal al qur'an

2. Kedermawanan nya
Aisyah mendpt julukan ummul fuqoro "ibu dari orang2 miskin"
Nabi menyembelih kambing, meminta kpd sayyidah aisyah utk membagi2kan daging kambing itu kpd sahabat2 khodijah kpd kluarga kpd tetangga2 kpd org2 miskin. Ya Rasul daging nya habis smua hny sisa 1 potong saja, kt aisyah. Kata Rasul "kamu salah aisyah, smua nya ada, smua yg sudah di bagikan ada pahala nya ada berkah nya, nanti smua itu akan dikembalikan ktika km masuk ke dlm kubur, smua yg di kluarkan di jln Allah akan ada hasilnya nanti, sementara yg kita nikmati sendiri smua akan ada prtanggung jawaban nya, drmn itu berasal, di pakai utk apa itu smua"

Apa yg aisyah dptkan hari itu, ia keluarkan (sedekahkan) hari itu juga, ga nunggu besok2. Begitu luar biasa kedermawanan nya. 

Suatu ketika Sayyidah Aisyah punya banyak dinar. ia bagi-bagikan ke semua orang hingga tiba waktu nya berbuka puasa ia hanya berbuka dgn roti kering yg di celupkan minyak samin. Kata tetangga nya andai kau kasih saya stengah dinar saja, sy akan belikan km daging, sy akan memasaknya utk km berbuka, sy tak sampai hati melihat mu brbuka dgn roti kering. Kata sayyidah aisyah, km si ga bilang drtd, sy lupa klo sy sedang berpuasa dan nanti nya harus berbuka. Masya Allah, Sayyidah Aisyah lupa kalo dia lagi puasa sedangkan kita, kalo lagi berpuasa pasti mikirin nanti bukanya mau makan pake apa ya?

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Solusi Mata Kering Tanpa Bikin Drama Atasi Dengan Insto Dry Eyes!

Green Pramuka City Bermasalah, Itu Dulu? Nyatanya Sekarang Hunian Idaman Yang Bikin Nyaman

[REVIEW] Shampoo Azalea Inspired by Natur